Pesan Rahbar

Sekilas Doa Arafah Imam Husain as dan Doa Arafah Imam Husain as

Doa Arafah (Bahasa Arab: دعاء العرفة ) adalah diantara doa-doa Syiah yang menurut riwayat dibaca oleh Imam Husain as pada hari ke-9 Dzul...

Home » , » Serangan Rasis Bidik Masjid di Selatan Swedia

Serangan Rasis Bidik Masjid di Selatan Swedia

Written By Unknown on Selasa, 21 November 2017 | November 21, 2017


Beberapa oknum rasis menyerang sebuah masjid di selatan Swedia dan menggambar swastika di pintu masjid ini.

Menurut laporan saluran televisi al-Arab kemarin, serangan rasis tersebut terjadi pada hari Ahad lalu. Masjid tersebut adalah milik Markas Budaya Islam Huda yang terletak di kota Flen, Propinsi Södermanland, tenggara Swedia.

Thahir Akan, ketua Asosiasi Warga Muslim Swedia, sangat mengkhawatirkan serangan-serangan berbau rasis yang membidik masjid ini.

“Sebelum ini, masjid tersebut juga pernah menjadi sasaran serangan yang serupa,” ujar Thahir.

Menurut penuturan Thahir, ketua Asosiasi Warga Muslim Swedia melangkapi pintu gerbang masjid dengan pintu besi guna menghindari serangan dan pintu utama masjid jangan sampai dipecahkan.

Thahir menuturkan, pihak kepolisian Swedia telah memulai investigasi untuk mengusut kasus ini. Seluruh kamera yang telah dipasang di sekitar kawasan masjid sedang diperiksa untuk mengenali para pelaku serangan.

Masjid yang terletak kota Flen tersebut pada asalnya adalah sebuah gereja. Markas Budaya Islam Huda membeli tempat tersebut pada tahun 2012 lalu dan merubahnya menjadi masjid.

Flen adalah sebuah kota kecil di Swedia. Menurut data tahun 2010, jumlah warga kota ini hanya berkisar pada angka 6.226 jiwa.

(Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Posting Komentar

ABNS Video You Tube

Terkait Berita: