Pesan Rahbar

Sekilas Doa Arafah Imam Husain as dan Doa Arafah Imam Husain as

Doa Arafah (Bahasa Arab: دعاء العرفة ) adalah diantara doa-doa Syiah yang menurut riwayat dibaca oleh Imam Husain as pada hari ke-9 Dzul...

Home » » “Sejak 70 Tahun Lalu, Indonesia Selalu Bersama Perjuangan Palestina”

“Sejak 70 Tahun Lalu, Indonesia Selalu Bersama Perjuangan Palestina”

Written By Unknown on Sabtu, 16 Desember 2017 | Desember 16, 2017


Tak terbantahkan, Indonesia senantiasa berdiri bersama Palestina. Dan sampai kapanpun, Indonesia akan selalu bersama perjuangan rakyat Palestina, hingga Palestina meraih kemerdekaan.

Seperti diketahui, Bangsa Indonesia telah bersama Palestina sejak 70 tahun yang lalu. Palestina ada dalam detak jantung dan desahan napas diplomasi dan politik luar negeri Indonesia.

Penegasan tersebut disampaikan Direktur Timur Tengah Kementrian Luar Negeri (Kemlu) Sunarko saat Diskusi Media (Dismed) Forum Merdeka Barat 9 (FMB9) dengan tema “Indonesia Bersama Palestina” di Gedung Serba Guna Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) Jalan Merdeka Barat 9, Jakarta, Jumat (15/12/2017) sore.

Menurut Direktur Timur Tengah Kemlu, bagi Indonesia, isu Palestina merupakan masalah yang tidak bisa ditawar-tawar lagi. Dan hal ini sesuai dengan mandat konstitusi kita, pembukaan UUD 1945.

“Kemerdekaan adalah hak segala bangsa. Sehingga, penjajahan di atas dunia harus dihapuskan karena tidak sesuai dengan perikemanusiaan dan perikeadilan. Atas dasar itulah, Indonesia akan selalu ikut serta dalam ketertiban dan perdamaian dunia,” ungkap Sunarko.

Karena itu, lanjut Direktur Timteng Kemlu, sejak dulu Indonesia selalu mendorong upaya-upaya menuju kemerdekaan Palestina. Dan langkah terakhir adalah dalam Konfrensi Tingkat Tinggi Luar Biasa (KTT LB) OKI di Istanbul, Turki, Rabu (13/12/2017) kemarin.

“Dalam forum KTT LB OKI, Indonesia berupaya keras agar dunia melihat dan memberikan perhatian lebih kepada Palestina. Ini merupakan langkah konkret Pemerintah Indonesia agar Palestina mendapatkan hak-haknya sebagai sebuah bangsa dan negara,” ujar Sunarko.

Upaya yang dilakukan pemerintah Indonesia tersebut, Sunarko menjelaskan, untuk menggugah kembali masyarakat dunia, khususnya negara anggota OKI agar segera mengambil sikap tegas.

Sebelumnya, menurut Sunarko, dalam Bali Democracy Forum, agenda pembahasan mengenai Palestina mendapat porsi besar. Sehingga, sepertinya bukan lagi bernama Bali Demokrasi Forum, tapi menjadi Palestina Demokrasi Forum.

“Sekali lagi, langkah ini dilakukan Indonesia untuk menggugah perhatian dunia. Dukungan Indonesia tidak hanya dalam konteks politik dan hubungan internasional, tapi juga dalam forum-forum bilateral. Kita tetap mendukung penuh perjuangan rakyat Palestina untuk mencapai kemerdekaannya,” papar Sunarko.

Selain upaya diplomasi dan politik luar negeri, Direktur Timteng Kemlu mengungkapkan, Indonesia juga sudah melakukan lebih dari 1.811 program untuk peningkatan kapasitas building untuk Palestina. Hal ini dilakukan sebagai sebuah persiapan menuju kemerdekaan Palestina.

“Tiba-tiba saja, secara pihak, Amerika Serikat (AS) menyatakan Yerusalem adalah ibu kota Israel.

Serta merta, banyak kecaman keras yang datang ditujukan kepada pernyataan Presiden AS Donald Trump tersebut,” ujar Sunarko.

Menanggapi pernyataan sepihak Presiden AS tersebut, Sunarko menjelaskan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) langsung menyatakan secara tegas penolakan atas pernyataan sepihak Presiden Trump.

“Yang menarik, sesungguhnya pernyataan Presiden Jokowi bukan hanya pernyataan dirinya sebagai seorang Presiden, tapi juga mewakili suara hati seluruh rakyat Indonesia yang selalu bersama perjuangan rakyat Palestina untuk meraih kemerdekaan,” ujar Sunarko.

Selain Direktur Timur Tengah Kemlu Sunarko, turut hadir sebagai narasumber Menteri Agama Lukman Hakim Saifudin dan Minister Counsellor of The State of Palestina Taher Hamad.[]

(Islam-Indonesia/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Posting Komentar

ABNS Video You Tube

Terkait Berita: