Pesan Rahbar

Sekilas Doa Arafah Imam Husain as dan Doa Arafah Imam Husain as

Doa Arafah (Bahasa Arab: دعاء العرفة ) adalah diantara doa-doa Syiah yang menurut riwayat dibaca oleh Imam Husain as pada hari ke-9 Dzul...

Home » » GP Ansor: Pelaku Teror di Sinai Mesir Adalah Musuh Umat Islam Sedunia

GP Ansor: Pelaku Teror di Sinai Mesir Adalah Musuh Umat Islam Sedunia

Written By Unknown on Minggu, 26 November 2017 | November 26, 2017

Gus Yaqut Cholil Qoumas, Panglima Tertinggi Banser

Rilis Pers Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Ansor terkait Teror Bom di Masjid Ar Roudhoh Mesir

Gerakan Pemuda Ansor menyampaikan duka yang mendalam kepada seluruh keluarga korban bom Sinai. Semoga Allah SWT senantiasa memberikan pertolongan kepada kita semua.

Seperti yang kita ketahui bahwa korban menjumpai ajal mereka ketika sedang melaksanakan sholat Jumat di Masjid Ar Roudhoh Kota Arish Provinsi Sinai Mesir. Bukan hanya itu, bahkan mobil-mobil ambulan yang membawa jenazah maupun korban luka pun ditembaki. Lebih dari 200 nyawa menjadi korban kebiadaban bom Sinai tersebut. Oleh karena itu, Gerakan Pemuda Ansor mengutuk keras tragedi bom di Masjid Ar Roudhoh Mesir yang mengoyak rasa kemanusiaan ini.

Kami juga ingin meyakinkan kepada semua bahwa teror ini bukan hanya ditujukan kepada rakyat Mesir, melainkan juga kepada umat Islam dan manusia keseluruhannya. Teror ini sama sekali tidak mewakili perilaku pemeluk agama dan bangsa apapun, bahkan tidak mewakili perbuatan manusia manapun. Islam sangat menghormati jiwa manusia. Bahkan Allah SWT berfirman:

مَنْ قَتَلَ نَفْسًا بِغَيْرِ نَفْسٍ أَوْ فَسَادٍ فِي الْأَرْضِ فَكَأَنَّمَا قَتَلَ النَّاسَ جَمِيعًا وَمَنْ أَحْيَاهَا فَكَأَنَّمَا أَحْيَا النَّاسَ جَمِيعًا

“Barangsiapa yang membunuh seorang manusia, bukan karena orang itu (membunuh) orang lain, atau bukan karena membuat kerusakan di muka bumi, maka seakan-akan dia telah membunuh manusia seluruhnya. Dan barangsiapa yang memelihara kehidupan seorang manusia, maka seolah-olah dia telah memelihara kehidupan manusia semuanya.” (QS. Al Maidah: 32).

Kemelut-kemelut yang melanda dunia saat ini, terutama di timur tengah, jelas semakin terlihat meluas dan tidak juga menunjukkan tanda-tanda akan mereda. Jika hal ini dibiarkan tentu akan menjadi konflik sosial yang merajalela di mana-mana yang kemudian menghadirkan radikalisme, ekstrimisme dan terorisme sebagai ancaman seluruh dunia.

Gerakan Pemuda Ansor menegaskan pentingnya kita kembali berusaha meneguhkan nilai-nilai Islam untuk kemanusiaan. Islam menegaskan bahwa Tuhan dan para malaikat tidak akan menyayangi seseorang, sehingga orang tersebut menyayangi seluruh makhluk Tuhan.

“Yang di langit tidak akan merahmati seseorang, jika seseorang tersebut tidak berkasih sayang dengan semua makhluk Tuhan di bumi.”

Orang Islam tidak hanya diperintahkan untuk menyayangi kaum Muslimin, tetapi seluruh manusia, apapun agama mereka. Orang Islam bahkan diwajibkan untuk berbuat baik kepada binatang dan alam.

Atas tragedi ini pula, Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Ansor menginstruksikan kepada seluruh anggota GP Ansor dan Banser di seluruh Indonesia untuk melaksanakan Sholat Ghoib dan Tahlil bagi arwah seluruh korban.

Wallahul Muwaffiq Ila Aqwamit Thoriq

Jakarta, 26 November 2017


Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Ansor

H. Yaqut Cholil Qoumas
Ketua Umum


Abdul Rochman
Sekretaris Jenderal

(suaraislam/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Posting Komentar

ABNS Video You Tube

Terkait Berita: