Imam Ali as berkata “barang siapa yang meninggalkan perkataan “aku tidak tahu” maka ia akan mencapai kebinasaan.”
Shabestan News Agency, ajaran-ajaran Ahlul Bait as, hikmah serta wejangannya tidak hanya berlaku pada masa hidup mereka saja, akan tetapi ajaran mereka berlaku sampai hari kiamat nanti dan dengannya kita bisa mencapai kehidupan yang baik.
Imam Ali as berkata “barang siapa yang meninggalkan perkataan “aku tidak tahu” maka ia akan mencapai kebinasaan.”
Pesan penting yang bisa diambil dari perkataan Imam Ali as ialah bahwa jika seseorang menjawab pertanyaan seseorang namun pada hakikatnya ia tidak mengetahui hal tersebut maka dapat membuat orang lain tersesat, oleh karena itu menjawab pertanyaan dengan asal-asalan akan menyebabkan kebinasaan di dunia dan akhirat, dengan demikian ilmu membutuhkan kajian yang mendalam.
Sebagai tambahan, sebagaimana yang dijelaskan dalam riwayat bahwa kewajiban kita untuk menuntut ilmu dan pengetahuan, Imam Shadiq as bersabda “wahai Syi’ah! Jadilah kalian hiasan kami dan janganlah kalian membuat kami malu.”
Kemudian Imam Shadiq as mengisyaratkan tentang ayat Al-Qur’an “Hai orang- orang yang beriman, peliharalah dirimu dan keluargamu dari api neraka.”
Membentuk diri dengan hawa nafsu akan membuat hawa nafsu menguasai diri manusia, membentuk diri dengan akal akan membuat manusia dibimbing oleh akalnya dan membentuk diri dengan Qur’ani maka hasilnya sebagaimana yang disebutkan dalam surat Al-Isra ayat 10 “Sesungguhnya Al Qur'an ini memberikan petunjuk kepada (jalan) yang lebih lurus dan memberi kabar gembira kepada orang- orang Mukmin yang mengerjakan amal saleh bahwa bagi mereka ada pahala yang besar.”
(Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Posting Komentar