Pesan Rahbar

Sekilas Doa Arafah Imam Husain as dan Doa Arafah Imam Husain as

Doa Arafah (Bahasa Arab: دعاء العرفة ) adalah diantara doa-doa Syiah yang menurut riwayat dibaca oleh Imam Husain as pada hari ke-9 Dzul...

Home » » PBB Tekankan Krisis Muslim Rohingya Segera Diselesaikan

PBB Tekankan Krisis Muslim Rohingya Segera Diselesaikan

Written By Unknown on Minggu, 03 Desember 2017 | Desember 03, 2017


Wakil Sekjen PBB menilai bahwa krisis Rohingya adalah tragedi terbesar di era kontemporer ini. Ia menekankan supaya krisis ini segera dituntaskan.

Dalam wawancara dengan Kantor Berita Anatoli, Ursula Mueller menegaskan, “Tragedi Rohingya adalah tragedi terbesar di era kita. Secara tegas kami mengumumkan bahwa krisis kemanusiaan ini harus segera berakhir dan seluruh kebutuhan para pengungsi ini harus dipenuhi.”

Mueller juga menandaskan bahwa operasi militer di Propinsi Rakhine harus segera dihentikan dan para pengungsi harus bisa kembali ke tempat tinggal mereka secara sukarela dan aman. Antonio Guterres juga secara tegas menekankan masalah ini.

“Dengan himbauan kami, banyak lembaga dunia yang melanjutkan jaminan seluruh kebutuhan warga muslim Myanmar dan berusaha mengobati luka-luka mereka,” ujar Mueller.

Para petinggi Bangladesh dan Myanmar telah mencapai kesepakatan untuk krisis Rakhine. Dialog telah dimulai dan ada harapan solusi untuk krisis tersebut akan tercapai.

“Masalah yang terpenting sekarang,” tutur Mueller, “menghentikan operasi militer dan menyiapkan persiapan supaya para pengungsi kembali dengan aman. Kami juga akan melakukan tanggung jawab yang ada di pundak kami.”

(Anatoli/Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Posting Komentar

ABNS Video You Tube

Terkait Berita: