Pesan Rahbar

Sekilas Doa Arafah Imam Husain as dan Doa Arafah Imam Husain as

Doa Arafah (Bahasa Arab: دعاء العرفة ) adalah diantara doa-doa Syiah yang menurut riwayat dibaca oleh Imam Husain as pada hari ke-9 Dzul...

Home » » “Pekan Mengenal Islam” di Grinnell, Amerika Serikat

“Pekan Mengenal Islam” di Grinnell, Amerika Serikat

Written By Unknown on Minggu, 04 Februari 2018 | Februari 04, 2018


“Pekan mengenal Islam” akan digelar di kota Grinnell, Amerika Serikat, dalam rangka membantu warga mengenal Islam dan warga muslim.

Pekan mengenal Islam ini diprakarsai oleh Himpunan Mahasiswa Muslim kota Grinnell yang terletak di Iowa, Amerika Serikat.

Farah Umar dan Maria Jahanggiri sebagai ketua Himpunan Mahasiswa Muslim Grinnell menggelar program tersebut dengan tujuan ufuk orientasi masyarakat kota ini semakin luas tentang Islam dan Muslimin.

“Tujuan program ini adalah mengajarkan Islam kepada masyarakat, karena program-program serupa tidak pernah digelar di Grinnell,” ujar Jahanggiri.

“Islamofobia tidak hanya berarti takut kepada Islam. Tetapi juga meliputi gambaran yang keliru tentang Islam,” lanjut Jahanggiri.

Farah mengaku sangat heran mengapa para mahasiswa muslim pada umumnya tidak terlihat kecuali setelah terjadi sebuah peristiwa. “Saya tidak ingin demikian,” tukasnya.

Program yang diprakarsai oleh Himpunan Mahasiswa Muslim tersebut memperoleh dukungan penuh dari pihak-pihak terkait.

Pekan mengenal Islam di Grinnell tersebut akan digelar dari tanggal 11 Februari 2018 dan dimulai dengan memutar film dokumenter “Antara Aku, Tuhan, dan Manusia Lain”.

Film dokumenter tersebut menegaskan urgensi hijab bagi jati diri dan eksistensi wanita muslimah.

(The-SandB/Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Posting Komentar

ABNS Video You Tube

Terkait Berita: