Pesan Rahbar

Sekilas Doa Arafah Imam Husain as dan Doa Arafah Imam Husain as

Doa Arafah (Bahasa Arab: دعاء العرفة ) adalah diantara doa-doa Syiah yang menurut riwayat dibaca oleh Imam Husain as pada hari ke-9 Dzul...

Home » » Waspadalah! Konten Muslim Cyber Army Bisa Timbulkan Benih Radikalisme

Waspadalah! Konten Muslim Cyber Army Bisa Timbulkan Benih Radikalisme

Written By Unknown on Jumat, 02 Maret 2018 | Maret 02, 2018

Tersangka kelompok 'The Family MCA' (Foto: Dok. Istimewa)

Kepala Badan Nasional Penanggulangan Teroris (BNPT) Komjen Pol Suhardi Alius mengatakan, konten-konten yang disebarkan Muslim Cyber Army (MCA) dapat menimbulkan benih-benih radikal.

“Bukan hanya hoax, namun konten yang mereka sebarkan juga memprovokasi. Dampaknya, jika masyarakat membaca tanpa dipahami terlebih dahulu, bisa menimbulkan radikalisme dan terorisme di tengah-tengah masyarakat,” ujarnya di Universitas Negeri Padang, Kamis 1 Maret 2018.

BNPT masih menunggu perkembangan kasus dari enam terduga penyebar konten hoax di ranah media sosial yang berhasil diamankan Bereskrim Polri. Kasusnya masih ditangani Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri.

Mantan Kabareskrim Polri itu mengatakan, masyarakat pengguna media sosial harus mampu menghilangkan budaya sharing tanpa saring. Sebab, bisa memprovokasi masyarakat yang pengetahuannya setengah-setengah. Apalagi tahun tahun politik ini.

“Tolong pilih dan pilah, sehingga budaya share, dan sharing tanpa saring itu harus dihilangkan. Karena jika tidak dipilah, bakal membahayakan tatanan hidup bernegara,” ujarnya.

Suhadri mengapresiasi Polri yang berhasil mengungkap kasus penyebar konten hoax dan ujaran kebencian tersebut. Serta mengimbau masyarakat untuk tabayyun, agar tak mudah terprovokasi.

Sebelumnya, Direktur Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri Brigjen Fadil Imran menyebut, yang ditangkap polisi adalah admin-admin grup bagian dari kelompok besar MCA. Sedangkan anggota grup-grup MCA, disebutnya punya jumlah besar.

“Kami mengambil kesimpulan grup ini adakan MCA United, ini kelompok grup besar. Dari identifikasi kami, membernya 100 ribu lebih dengan admin 20 orang. Member besar ini sebagai bahan positingan,” kata Rabu kemaren.

(Kumparan/suaraislam/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Posting Komentar

ABNS Video You Tube

Terkait Berita: