Felix Siauw begitu bersemangat dalam menyerang istilah Islam Nusantara. Dia melakukannya tanpa ada tabayun, tanpa ada tanya, tanpa ada klarifikasi. Langsung serang seenaknya. Sama sekali tidak mencerminkan labelnya sebagai sosok ustadz.
Yang aneh, kenapa hanya Islam Nusantara yang diserang, bukankah ada istilah yang lain, seperti Islam Terpadu dan Islam Berkemajuan.
“Anehnya, Muhammadiyah juga melaunching Islam Berkemajuan, ada juga Islam Terpadu milik yang itu tu hehe, terus ada Islam Hadhari ala Malasyia, ada Melayu Islam Beraja ala Brunei Darussalam, dan lain-lainnya,” tulis Suratno, Dosen Universitas Paramadina dan Wakil Sekretaris Lakpesdam PBNU, di akun facebooknya, Senin (16/07).
“Tapi kenapa yang diserang Felix dkk cuma Islam Nusantara? Sungguh aneh tapi nyata hehe,” lanjut Suratno.
Dalam status ini, Suratno menegaskan dengan gamblang sebagaimana berikut ini:
Felix Siauw
Felix kan afiliasi HTI. Jadi inget twit viral dia “Nasionalisme kan nggak ada dalilnya” hehe. Dia mungkin masih belum legowo HTI jadi ormas terlarang di NKRI pasca disahkannya UU Ormas. Makanya Felix semangat banget “menghantam” Islam Nusantara, udah gitu hantamannya (maaf) asal-asalan banget…
Yang saya lihat; bagi Felix penjelasan-penjelasan tokoh-tokoh NU seperti Kyai Maruf Amin, Gus Mus, Kyai Afifuddin Muhajir, Prof Nadirsyah Hosein dll means nothing. Nggak ada artinya. Yang penting bagi Felix mah “hantam kromong” saja
Karena Islam Nusantara seperti menjadi anti-tesis Islam Khilafah ala HTI…
Anehnya, Muhammadiyah juga melaunching Islam Berkemajuan, ada juga Islam Terpadu milik yang itu tu hehe, terus ada Islam Hadhari ala Malasyia, ada Melayu Islam Beraja ala Brunei Darussalam, dan lain-lainnya..
Tapi kenapa yang diserang Felix dkk cuma Islam Nusantara? Sungguh aneh tapi nyata hehe….
Danke
(Bangkit-Media/Suara-Islam/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Posting Komentar