Pesan Rahbar

Sekilas Doa Arafah Imam Husain as dan Doa Arafah Imam Husain as

Doa Arafah (Bahasa Arab: دعاء العرفة ) adalah diantara doa-doa Syiah yang menurut riwayat dibaca oleh Imam Husain as pada hari ke-9 Dzul...

Home » » Serangan Militer Irak Sebabkan 45 Teroris ISIS di Suriah Meregang Nyawa

Serangan Militer Irak Sebabkan 45 Teroris ISIS di Suriah Meregang Nyawa

Written By Unknown on Kamis, 19 Juli 2018 | Juli 19, 2018


Militer Irak baru saja menggelar operasi militer dan melancarkan serangan ke arah para teroris ISIS di Provinsi Dayr al-Zawr, Suriah. Akibatnya, 45 orang anggota teroris tewas.

“Pesawat tempur F-16 yang diterbangkan oleh militer Irak telah melepaskan serangan ke area pertemuan para pemimpin ISIS di wilayah Hajin, Suriah. Operasi militer ini sukses menghancurkan target dan menewaskan 45 anggota teroris,” ucap komandan operasi militer pada Sabtu (23/6).

Komandan tersebut juga mengatakna bahwa deputi menteri perang ISIS, bersama dengan salah seorang penanggung jawab media ISIS dan kurir Abu Bakar al-Baghdadi termasuk dalam barisan anggota ISIS yang tewas.

Tak hanya itu, rumah-rumah yang terhubungan dengan terowongan bawah tanah juga telah dihancurkan.

Sejak tahun lalu, angkatan udara Irak telah melancarkan serangan melawan kelompok teroris takfiri ISIS di Suriah. Pemerintah Irak pun telah menegaskan bahwa Irak bekerjasama dengan pemerintah Suriah untuk memantau pergerakan para teroris di negara itu.

(Press-TV/Liputan-Islam/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Posting Komentar

ABNS Video You Tube

Terkait Berita: