Pesan Rahbar

Sekilas Doa Arafah Imam Husain as dan Doa Arafah Imam Husain as

Doa Arafah (Bahasa Arab: دعاء العرفة ) adalah diantara doa-doa Syiah yang menurut riwayat dibaca oleh Imam Husain as pada hari ke-9 Dzul...

Home » , » Peran Masjid Dalam Menyebarkan Nilai-nilai Agama

Peran Masjid Dalam Menyebarkan Nilai-nilai Agama

Written By Unknown on Sabtu, 18 Agustus 2018 | Agustus 18, 2018


Masjid merupakan tempat terbaik untuk mentransfer nilai-nilai yang ada dalam diri generasi lama kepada generasi baru.

Hal ini disampaikan Hujjatul Islam Sayyid Ridha Akrami dalam kajiannya saat menjelaskan bahwa peran masjid dalam menyebarkan ajaran-ajaran agama dan ayat-ayat Al-Qur’an.
Dijelaskannya, kita harus menjadikan masjid menarik agar bisa menarik lebih banyak lagi orang-orang untuk datang ke masjid.

Ia menambahkan, menurut Islam, wanita dan laki-laki memiliki peran, kedudukan dan tanggung jawab yang berbeda-beda. Oleh sebab itu dalam menghidupkan masjid dengan peran yang berbeda-beda juga.

Masjid merupakan tempat terbaik untuk mentransfer nilai-nilai yang ada dalam diri generasi lama kepada generasi baru.

Ketika Rasulullah saw berhijrah dari Makkah ke Madinah, hal pertama yang beliau lakukan adalah membangun masjid. Di masa itu, masjid merupakan tempat yang mencakup segala macam aktivitas mulai dari ibadah, politik, budaya, pendidikan, militer, peradilan dan lain sebagainya.

Saat Revolusi Islam Iran yang dipimpin oleh Imam Khumaini mencapai kemenangannya, masjid-masjid di Iran mulai menemukan perannya yang sebenarnya sebagaimana di era awal Islam.

Imam Khumaini pernah berkata, “Masjid adalah suatu tempat yang di situ segala perkara bisa diatur. Kemenangan ini berkat apa yang kita lakukan di masjid-masjid. Masjid merupakan tempat yang sangat penting dan masyarakat harus benar-benar memperhatikan hal ini.” Menurut beliau, masjid merupakan tempat semua orang bisa mendapatkan pencerahan dan solusi untuk setiap masalah.

(Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Posting Komentar

ABNS Video You Tube

Terkait Berita: