Pesan Rahbar

Sekilas Doa Arafah Imam Husain as dan Doa Arafah Imam Husain as

Doa Arafah (Bahasa Arab: دعاء العرفة ) adalah diantara doa-doa Syiah yang menurut riwayat dibaca oleh Imam Husain as pada hari ke-9 Dzul...

Home » » Baeidinejad: AS Gagal Hentikan Ekspor Minyak Iran

Baeidinejad: AS Gagal Hentikan Ekspor Minyak Iran

Written By Unknown on Rabu, 26 September 2018 | September 26, 2018

Hamid Baeidinejad, dubes Iran di London

Duta besar Republik Islam Iran di Inggris, Hamid Baeidinejad mengatakan, Amerika pasti gagal menghentikan ekspor minyak Republik Islam Iran.

Baeidinejad Ahad (23/9) saat hadir di acara peringatan Pekan Pertahanan Suci di London mengisyaratkan kegagalan Presiden AS Donald Trump memaksakan pandangannya terkait peningkatan produksi minyak dan penurunan harganya.

"Berbeda dengan pandangan AS, pasar minyak kembali bergejolak dan mengalami kenaikan harga minyak. Kini harga minyak mencapai 80 dolar perbarel," papar Baedinejad.

Dubes Iran di Inggris seraya menjelaskan bahwa AS pasti gagal menghentikan ekspor minyak Iran menambahkan, volume ekspor minyak di masa mendatang akan jelas dan Amerika tidak akan pernah berhasil meraih ambisinya.

"Sejumlah pihak memprediksikan jika AS bersikeras dengan sikapnya, dan jika diasumsikan Washington berhasil, maka harga minyak akan naik gila-gilaan sehingga mayoritas ekonomi dunia akan terpengaruh," papar Baedinejad.

Amerika setelah keluar dari kesepakatan nuklir, kembali menerapkan sanksi anti Iran dan mengancam setiap negara yang membeli minyak dari Tehran juga akan dijatuhi sanksi.

Amerika hingga November mendatang memberi kesempatan kepada pembeli minyak Iran untuk menghentikan pembeliannya tersebut hingga nol. Namun yang terjadi di pasar minyak dunia saat ini adalah tidak mungkin menghapus total Iran sebagai produsen ketiga minyak di OPEC.

(Parstoday/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Posting Komentar

ABNS Video You Tube

Terkait Berita: