Pesan Rahbar

Sekilas Doa Arafah Imam Husain as dan Doa Arafah Imam Husain as

Doa Arafah (Bahasa Arab: دعاء العرفة ) adalah diantara doa-doa Syiah yang menurut riwayat dibaca oleh Imam Husain as pada hari ke-9 Dzul...

Home » » Soal Hujan dan Macet di Jakarta, Inilah Sindiran Jusuf Kalla Untuk Anies Baswedan

Soal Hujan dan Macet di Jakarta, Inilah Sindiran Jusuf Kalla Untuk Anies Baswedan

Written By Unknown on Sabtu, 18 November 2017 | November 18, 2017


Wakil Presiden Jusuf Kalla atau JK sempat menyindir keadaan Ibukota DKI Jakarta yang jika hujan, pasti akan menimbulkan kemacetan. Hal ini disampaikannya saat menyambut kehadiran Rais Aam PBNU dan Ketua MUI, Kiai Maruf Amin yang datang terlambat.

Pernyataan tersebut terlontar saat JK menghadiri Halaqah Nasional Ulama dengan tema ‘Peran Ulama dalam Membangun Kehidupan Bangsa yang Harmoni’ di Hotel Millenium, Jakarta.

“Pak Kiai, Assalamualaikum. Minta maaf saya duluan Pak Kiai, kita paham Jakarta ini kalau hujan, pasti macet sedikit,” ucap JK di lokasi, Kamis (17/11/2017) malam.

Sesaat kemudian, JK langsung menyindir Gubernur DKI Anies Baswedan terkait dengan penyelesaian masalah tersebut. “Kita perlu lihat Anies ini kesanggupannya bagaimana,” ungkap JK.

Menurut dia, kondisi tersebut telah lama terjadi di Jakata. Siapa pun pemimpinnya, belum ada yang sanggup menyelesaikan pekerjaan rumah tersebut.

“Artinya Gubernur siapa pun, belum berhasil membina Jakarta ini,” ucap JK.

(Liputan-6/suaraislam/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Posting Komentar

ABNS Video You Tube

Terkait Berita: