Ketua Lembaga Seni dan Budaya Masjid Iran, Hujjatul Islam wal Muslimin Dr. Habib Reza Arzani mengabarkan akan melaunching startup masjid dari tanggal 1 Maret 2018 mendatang.
Dalam rangka mengenang hari pembentukan Lembaga Seni dan Budaya Masjid Iran, Dr. Arzani mengabarkan, AD/ART aktifitas dan program masjid telah disahkan oleh Dewan Tinggi Revolusi Budaya setelah berlalu 25 tahun. “Ini tentu adalah sebuah peristiwa yang penuh berkah,” ujarnya.
Arzani melanjutkan, “Untuk memperingati hari jadi ke-25 ini, tahun ini kami telah mencanangkan aneka ragam program dengan tema besar ‘seperempat abad’. Telah terlaksana koordinasi dan musyawarah yang bagus dengan para marja’ agung Syiah dalam hal ini.”
Arzani juga mengabarkan bahwa Lembaga Seni dan Budaya Masjid Iran untuk pertama kali memiliki lagu nasional. “Hingga kini, lembaga ini belum memiliki lagu nasional dengan judul ‘Anak-anak Masjid’. Lagu ini akan dilaunching beberapa hari lagi,” ujarnya.
Dr. Arzani juga menyatakan, startup masjid yang akan dilaunching minggu depan tersebut bisa dijalankan secara aktif dari tahun depan. Melalui startup ini, masjid bisa aktif tampil di tengah masyarakat dan menerima seluruh bentuk kritikan dan masukan dari masyarakat secara umum.
Berita dari Arzani adalah portal masjid yang juga akan segera diaktifkan. Portal masjid ini bertujuan menyamakan visi seluruh aktifitas masjid, membangun hubungan yang lebih kuat, dan mencari informasi tentang aktifitas lembaga-lembaga masjid di seluruh Iran.
(Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Posting Komentar