Jenazah "Dongguan Abdullah", salah satu ulama besar dan pemimpin Muslim China, dimakamkan dengan dihadiri oleh 300.000 muslim.
Menurut laporan IQNA dilansir dari akhbarak.net, jenazah Dongguan Abdullah, salah satu ulama besar dan imam dari masjid "Dongguan", dimakamkan di pemakaman muslim di Xining, barat laut China.
Dongguan, yang menghabiskan hidupnya dalam publikasi ilmu dan mengajak kepada Allah, lahir pada tahun 1936 M dan meninggal pada usia 85 tahun.
Dia menghabiskan sebagian besar waktunya di masjid dan kelas pelajarannya adalah tempat referensi bagi umat Islam yang mencari ilmu, di mana ribuan ulama dan mubalig agama di bawah didikan dan gemblengannya.
Dia mulai menimba ilmu pada usia 13 tahun bersama ayahnya, yang juga salah satu cendekiawan terkenal China dan kepala sekolah Arab-Islam di negara ini.
(Akhbarak/IQNA/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Posting Komentar