Pengacara Farhat Abas mengaku menjadi salah satu juru bicara Tim Kampanye Nasional pasangan Joko Widodo-Maruf Amin di Pilpres 2019.
Ia mengaku diplot untuk menghadapi segala pernyataan Wakil Ketua Umum Gerindra Fadli Zon dan sejumlah juru bicara pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.
"Saya dipersiapkan untuk melawan Fadli Zon dan lain-lainnya. Yang huruf F katanya," ujar Farhat di Hotel Oria, Jakarta, Senin (13/8).
Farhat mengaku belum dapat menjelaskan secara spesifik alasan dirinya ditujuk untuk menghadapi pernyataan Fadli. Namun, ia mengatakan kapasitasnya sebagai juru bicara merupakan tanggung jawabnya sebagai kader Partai Kebangkitan Bangsa.
Farhat mengaku terdaftar sebagai bakal caleg PKB dari Jabar VI yang meliputi wilayah Depok dan Kota Bekasi.
"Kita, kan, wakil dari partai PKB. Kami punya kewajiban jadi tim sukses pemenangan Jokowi-Maruf," ujarnya.
Lebih lanjut, Farhat menjelaskan tugas para juru bicara untuk meluruskan segala berita palsu yang diarahkan ke Jokowi-Maruf. Salah satu contoh hoaks yang perlu diluruskan, menurut Farhat, terkait imbauan Jokowi untuk siap berantem jika diajak berkelahi.
Bahkan ia berkelakar tugas juru kampanye seperti dirinya untuk melayani orang gila yang berbicara hoaks mengenai Jokowi-Maruf.
"Kalau yang keras, yang menghadapi orang gila sana. Berarti kalau sana orang yang kalau ngomong gila, berarti kita cari gila ngomong. Kalau rada-rada gila, kita cari orang yang bisa mengobati orang gila," ujar Farhat.
Tim Kampanye Nasional Jokowi-Maruf memang telah membentuk tim juru bicara. Sebanyak 100 orang yang berasal dari partai koalisi dilibatkan dalam tim tersebut.
Tim tersebut ditugaskan untuk memberi penjelasan dan menghadapi semua serangan politik terhadap Jokowi-Maruf di Pilpres 2019.
. .Seimbang deh cukup Farhat aja...😁— Abenk(Hilman Husein) (@big_benk1) August 13, 2018
. .Hiburan itu ga harus jauh2 cukup lihat Fadli Zon yg hanya dihadapi Farhat Abbas. 😉— dsugiarto (@dwisugiartobdg) August 13, 2018
. .Cocoklah ini, otak kosong hrs dilawan otak kosong yg penting suaranya kencang dan lantang😃🤣🤣🤣🤣— Bakti_MMNG (@Bakti_MMNG) August 13, 2018
. .wkakakakak nah gini dong sepadan lawannya, cape kita nanggepin kejeniusan FZ, ga nyampe— the power of embak-embak (@sendokcetak) August 13, 2018
. .ini baru hiburan...— Fahmi RU (@ayaakii) August 13, 2018
. .Nah, gw demen nih. Biar adu congor sm model iklan sabun detergent.— Wiwied Wicaksono (@WiwiedWicaksono) August 13, 2018
. .Hiburan untuk bangsa Indonesia di tengah gonjang ganjing dunia persilatan— Bambang fhutuko (@Bamfhutuko) August 13, 2018
. .Wakkakaak rame, bisa lawan Ahmad Dhani lagi— Ini Budi (@budidiep) August 13, 2018
. .Bakalan seru!!! Alhamdulillaah ada hiburan disela-sela yg memanas.. paling tidak tegangnya bisa kendor tegang lagi kendor lagi tegang lagi👍🏻— Ayah Kinara (@dedifilan) August 13, 2018
Imbang 😄😄😄😄— aqila (@yhandeetwit) August 13, 2018
(CNN-Indonesia/Berita-Terheboh/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Posting Komentar