Tanker minyak Iran
Kementerian Ekonomi dan Perdagangan Jepang mengabarkan peningkatan volume ekspor minyak negara itu dari Iran dalam lima bulan berturut-turut.
IRNA melaporkan, Kementerian Ekonomi dan Perdagangan Jepang, Senin (1/10/2018) mengumumkan, meski Iran dijatuhi sanksi ilegal Amerika Serikat, impor minyak Jepang dari Iran pada bulan Agustus 2018 mengalami kenaikan 65 persen dibandingkan tahun lalu.
Menurut data kementerian ekonomi Jepang, pada bulan Agustus 2018 negara ini total mengimpor 3,39 juta barel minyak mentah dari Iran.
Pemerintah Amerika pasca keluarnya negara itu dari kesepakatan nuklir Iran, JCPOA mengumumkan, para pembeli minyak Iran harus menghentikan impor minyak dari Iran hingga 4 November 2018, jika tidak maka akan dimasukkan ke dalam daftar sanksi Amerika.
Langkah arogan Amerika ini memicu kemarahan sebagian besar negara dunia.
(IRNA/Parstoday/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Posting Komentar