Protes kejahatan Saudi
Kepala kantor urusan kemanusiaan Perserikatan Bangsa-Bangsa menekankan bahwa blokade yang dipimpin oleh Arab Saudi harus dicabut total.
Koordinator Bantuan Darurat Sekretaris Jenderal untuk Urusan Kemanusiaan dan Bantuan Darurat PBB, Mark Lowcock, pada hari Jumat (1/12/2017) mengatakan bahwa koalisi militer yang dipimpin oleh Arab yang menyerang Yaman harus benar-benar mencabut blokade, di mana hampir delapan juta orang "berada di jurang kelaparan."
"Perlu dicabut total jika kita ingin menghindari tragedi kemanusiaan yang mengerikan yang mengakibatnya terenggutnya jutaan nyawa, yang tidak pernah disaksikan sebelumnya oleh dunia selama beberapa dekade," kata Lowcock.
"Sangat penting bahwa semua pihak menjunjung tinggi kewajiban internasional mereka. Perang memiliki peraturan dan harus dipatuhi," katanya.
Arab Saudi dan sekutunya telah terus-menerus meyerang Yaman sejak Maret 2015 dalam upaya mengembalikan sebuah rezim yang dulu bersekutu dengan Riyadh. Koalisi yang dipimpin Saudi juga telah memberlakukan sanksi terhadap Yaman.
Riyadh memperketat embargo tersebut setelah serangan rudal balasan dari Yaman awal November lalu. Rezim Saudi telah mengklaim bahwa mereka telah sedikit melonggarkan embargo dalam menghadapi protes internasional besar-besaran.
Pada Kamis, anggota Parlemen Eropa menyetujui sebuah resolusi yang meminta Uni Eropa (UE) memberlakukan embargo senjata kepada rezim Saudi menyusul pelanggaran HAM di Yaman.
(Pars-Today/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Posting Komentar