Pesan Rahbar

Sekilas Doa Arafah Imam Husain as dan Doa Arafah Imam Husain as

Doa Arafah (Bahasa Arab: دعاء العرفة ) adalah diantara doa-doa Syiah yang menurut riwayat dibaca oleh Imam Husain as pada hari ke-9 Dzul...

Home » » Karbala Bersiap Untuk Menggelar Festival Dunia Rabi’

Karbala Bersiap Untuk Menggelar Festival Dunia Rabi’

Written By Unknown on Selasa, 23 Januari 2018 | Januari 23, 2018


Komite persiapan Festival Rabi’ di Karbala mengumumkan kesiapan pengurus makam suci Imam Husain as dan Abul Fadhl Abbas untuk menggelar festival ini pada bulan Sya’ban mendatang.

Festival ke-14 ini akan digelar mulai dari tanggal 1 Sya’ban dengan menghadirkan para tokoh regional dan internasional.

Menurut penuturan Ali Kazhim Sultan, salah seorang anggota komite persiapan festival, banyak undangan yang telah dikirimkan kepada para tokoh dan peneliti dunia supaya siap hadir dalam festival budaya ini.

Festival tersebut akan digelar bersamaan dengan hari ulang tahun kelahiran Imam Husain as, Imam Sajjad as, dan Abul Fadhl Abbas as dengan mengangkat slogan “dengan Imam Husain kita berevolusi dan dengan fatwa kita menang”.

Menurut Kazhim Sultan, komite tersebut telah mempersiapkan syarat dan kriteria untuk makalah dan hasil penelitian yang akan dikirimkan ke sekretariat. Penelitian harus berlandaskan pada metode ilmiah dan jumlah halaman tidak kurang dari 15 halaman dan tidak lebih dari 30 halaman.

Hadiah yang telah dipersiapkan untuk para juara adalah juara pertama sebesar 1.5 juta dinar, juara kedua 1 juta dinar, dan juara ketiga 750 ribu dinar.

(Al-Furat-News/Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Posting Komentar

ABNS Video You Tube

Terkait Berita: