Syaikh Na’im Qasim, wakil Sekretaris Jenderal Hizbullah, menegaskan, Amerika selalu menghentikan setiap bentuk inovasi yang bisa menyelesaikan krisis Suriah.
Syaikh Qasim menandaskan, Hizbullah adalah sebuah gerakan yang sangat kuat dan mampu mengalahkan setiap ancaman Israel yang membidik kedaulatan tanah air serta sumber-sumber laut dan perbatasan Lebanon.
“Lebanon bisa melakukan semua itu melalui kekuatan segitiga emas yang dimiliki. Yaitu militer, rakyat, dan garis muqawamah,” ujar Syaikh Qasim.
Syaikh Na’im Qasim menepis setiap tuduhan bahwa Lebanon bergantung kepada kekuatan asing. Menurutnya, rakyat Lebanon dengan tangan sendiri bisa mengambil keputusan untuk masa depan mereka sendiri.
Dalam orasi untuk pemilu di kawasan utara Lebanon, Syaikh Qasim menukaskan, “Sebagian orang ingin memukul muqawamah dengan cara melemahkan peran Hizbullah dalam pemilu parlemen Lebanon.”
Menurut Syaikh Qasim, para pembela muqawamah sedang membantu Hizbullah melawan musuh dengan cara ikut andil dalam setiap pemilu Lebanon.
Ketika menanggapi krisis Timur Tengah, Syaikh Na’im Qasim menegaskan, “Amerika senantiasa berusaha menghentikan setiap usaha yang bisa menuntaskan krisis Suriah. Washington senantiasa memoles setiap bentuk pembantaian yang dilakukan oleh Arab Saudi terhadap rakyat Yaman.”
(Al-Manar/Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Posting Komentar