Steve Bannon, Former White House Chief Strategist attends a congress of the far-right party Fratelli d'Italia, in Rome.
Mantan kepala ahli strategi Gedung Putih, Stephen Bannon mengatakan pemerintahan baru di Italia akan menjadi model bagi seluruh dunia.
Mantan pejabat administrasi Trump, yang berada di Eropa untuk inisiatif sayap kanan yang berbasis di Brussels, membuat komentar dalam sebuah wawancara dengan Politico yang dirilis Minggu (23/9), menyebut Italia sebagai "pusat dari dunia politik,"
"Partai populis dengan kecenderungan nasionalis seperti 5 Stars, dan partai nasionalis dengan tendensi kerakyatan seperti Liga ... sangat penting bahwa ini berhasil karena ini menunjukkan model untuk demokrasi industri dari AS ke Asia," katanya.
Bannon, yang dipecat oleh Presiden AS Donald Trump, berada di Uni Eropa untuk mempromosikan yayasan yang disebut Gerakan yang bertujuan untuk meningkatkan partai-partai populis sayap kanan yang berkampanye untuk pemilihan Parlemen Eropa.
(Politico/Islam-Times/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Posting Komentar