Menteri Agama Republik Indonesia (Menag), Lukman Hakim Saifuddin menyatakan bahwa memperingati maulid Nabi Muhammad SAW akan menumbuhkan rasa cinta tanah air dan akan menguatkan kebersamaan. Menurutnya, Nabi telah mencontohkan bagaimana kecintaannya terhadap tempat kelahirannya.
“Rasulullah memberikan ajaran cinta tanah air adalah sesuatu yang fitrah bagi setiap insan karena di situ dia dilahirkan, beribadah dan membangun,” ujarnya pada Acara Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1439 H/2017 M di ruang Garuda, Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Kamis (30/11)
Menurut Menag Lukman, dengan menjadi muslim yang baik maka akan menjadi warga negara yang baik. Ia juga mengungkapkan rasa syukur karena umat Islam Indonesia merupakan umat moderat yang jauh dari sikap ekstremisme dalam bentuk apapun. Sebagai negara yang berideologi Pancasila, lanjut dia, perlu kita menjadikan keteladanan Nabi Muhammad SAW guna menguatkan mental karakter bangsa.
Sementara, pengasuh Pondok Pesantren Al Fachriyah Tangerang, Habib Novel bin Jindan yang menjadi penceramah pada acara itu menyampaikan pentingya berdakwah dengan cara yang baik. Sebab, jika berdakwah dengan kasar maka justru akan dijauhi orang. “Sesungguhnya Allah SWT memerintahkan Nabi Muhammad berdakwah untuk mengajak manusia dengan baik” ucapnya.
Pada acara peringatan maulid Nabi tersebut tampak hadir Presiden Republik Indonesia Joko Widodo, Menko Polhukam Wiranto, Menag Lukman Hakim Saifuddin, Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo, Kapolri Jenderal Tito Karnavian, dan KSP Teten Masduki, serta para duta besar perwakilan negara sahabat.
(Setkab/Liputan-Islam/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Posting Komentar