Pesan Rahbar

Sekilas Doa Arafah Imam Husain as dan Doa Arafah Imam Husain as

Doa Arafah (Bahasa Arab: دعاء العرفة ) adalah diantara doa-doa Syiah yang menurut riwayat dibaca oleh Imam Husain as pada hari ke-9 Dzul...

Home » » AS Memindahkan 100 Peti Mati Korban Perang Korea ke Perbatasan Korea Utara

AS Memindahkan 100 Peti Mati Korban Perang Korea ke Perbatasan Korea Utara

Written By Unknown on Minggu, 24 Juni 2018 | Juni 24, 2018

US service members carry the casket.

Amerika Serikat telah memindahkan 100 peti kayu ke perbatasan Korea Utara untuk memindah korban perang tentara Amerika yang terbunuh selama Perang Korea 1950-53.Peti-peti transit ini, yang telah dibangun di Seoul, diangkut ke Daerah Keamanan Bersama - serangkaian rumah pertemuan dalam zona demiliterisasi yang menawarkan tempat netral untuk berkomunikasi, kata Komando PBB, Sabtu (23/6).

"Kami siap untuk menerima peningglan (korban) dan dapat mengangkut mereka dengan cara yang bermartabat," kata kantor urusan publik komando itu kepada Stars and Stripes dan Military Times.

Militer AS dilaporkan telah menyiapkan 158 peti logam untuk memindahkan sisa-sisa peninggalan (mayat) mereka. Tidak ada tanggal yang ditetapkan untuk kepulangan mereka.

Korea Utara setuju untuk mengembalikan korban perang AS dalam KTT 12 Juni antara Kim Jong-un dan Presiden Donald Trump di Singapura.

Setelah pertemuan mereka, yang pertama antara presiden AS yang menjabat dan seorang pemimpin Korea Utara, Trump dan Kim menandatangani dokumen bersama, berkomitmen untuk membangun hubungan baru dan mencapai perdamaian di Semenanjung Korea.

"Kami mendapatkan kembali pahlawan besar kami yang gugur, sisa-sisa yang dikirim kembali hari ini, sudah 200 dikirim kembali," kata Trump kepada kerumunan massa di Minnesota pada hari Rabu (20/6).

Tidak ada konfirmasi resmi atau penolakan klaim presiden.

(Islam-Times/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Posting Komentar

ABNS Video You Tube

Terkait Berita: