Kepala Khazanah Perangko, Uang Kertas dan Koin, Departemen Perpustakaan, Museum dan Pusat Dokumen Haram Suci Razavi mengatakan, saat ini lebih dari 980 ribu uang kertas, koin dan benda pos disimpan di Khazanah Perangko dan Uang Kertas Haram Suci Razavi.
Astan News melaporkan, Mohammad Hossein Yazdinejad mengatakan, saat ini lebih dari 980 ribu uang kertas, koin dan benda pos disimpan di Khazanah Perangko, Koin dan Uang Kertas Haram Suci Razavi.
Ia menambahkan, dari jumlah ini 2000 di antaranya diperoleh dalam enam bulan pertama tahun 1397 Hs (awal 2018) lewat pembelian dan hadiah para pecinta Imam Ali bin Musa Al Ridha as.
Menurut Yazdinejad, sejak awal tahun hingga sekarang, lebih dari 700 koin meliputi 33 koin emas, 312 koin perak, 111 koin tembaga nikel, 141 koin tembaga, 7 koin perunggu dan 87 koin mufarrag menambah koleksi hadiah, dan lebih dari 222 koin perak dibeli, dan saat ini sekitar 65 ribu koin disimpan di tempat ini.
Menurut keterangan Yazdinejad, koin-koin yang ada di tempat ini terbuat dari emas, tembaga, campuran tembaga dan nikel, baja dan perunggu yang berasal dari berbagai periode sejarah seperti Sasanid, Elymais, era Islam, Timurid, Ilkhanate, Safavid, Dinasti Qajar dan Dinasti Zand.
Yazdinejad juga menyinggung bertambahnya lebih dari 500 uang kertas sejak awal tahun dan menuturkan, dari jumlah ini 100 lembar uang kertas adalah hasil pembelian dan 400 lembar uang kertas Iran serta asing dihadiahkan oleh para dermawan dan pecinta Imam Ridha as ke tempat ini, sehingga uang kertas yang disimpan di Khazanah Perangko, Uang Kertas dan Koin Haram Suci Razavi jumlahnya mencapai 24.000 lembar.
Kepala Khazanah Perangko, Uang Kertas dan Koin Haram Suci Razavi juga menyinggung benda-benda pos dan menjelaskan, dalam enam bulan pertama tahun 1397 Hs (awal tahun 2018) sekitar 600 perangko dan 100 amplop berperangko dan tanpa perangko dari era Dinasti Qajar dan Pahlevi Pertama, telegraf, amplop berstempel dan kartu pos, dihadiahkan ke tempat ini, sehingga saat ini seluruh perangko dan benda pos lainnya mencapai 890 ribu buah.
Khazanah Perangko, Uang Kertas dan Koin, Museum Haram Suci Razavi yang menyimpan benda-benda bersejarah dari 240 negara merdeka dan negara jajahan di masa lalu, sebagai cermin seluruh sejarah dunia, budaya dan seni serta peradaban bangsa-bangsa dunia, dibuka setiap hari pukul 8-17:45 dan di hari libur mulai pukul 8-12. Tempat ini terletak di lantai -1 Museum Pusat Haram Suci Razavi di Serambi Kowsar, kompleks Makam Suci Imam Ridha as.
(Astan-News/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Posting Komentar