Pesan Rahbar

Sekilas Doa Arafah Imam Husain as dan Doa Arafah Imam Husain as

Doa Arafah (Bahasa Arab: دعاء العرفة ) adalah diantara doa-doa Syiah yang menurut riwayat dibaca oleh Imam Husain as pada hari ke-9 Dzul...

Home » » Orang Yang Tak Patut Duduk Denganmu

Orang Yang Tak Patut Duduk Denganmu

Written By Unknown on Senin, 01 Januari 2018 | Januari 01, 2018


رَسُولُ اللّٰه صلّى اللّٰهُ عليه و اٰله : ثلاثةٌ مُجالَسَتَهُم تُميتُ القَلبَ : مُجالَسَهُ الأَنْذالِ ، والحَديثُ مَع النّساءِ ، ومُجالَسَةُ الأغْنياءِ

Rasulullah saw bersabda " tiga golongan manusia yang (apabila) duduk bersama mereka akan mematikan hati , yaitu ; duduk bersama orang orang hina , berbincang dengan ka wanita dan duduk bersama orang orang kaya "

📓 Al-Khishail, hal.569, hadis ke-1


عنه صلّى الله عليه و اله : إِيّاكُم ومُجَالَسَةَ المَوتة ! قيلَ : يَا رَسُوْلَ اللّٰهِ ، مَنْ المَوتى ؟ قال : كُلُّ غَنيّ أطْغاهُ غِناهُ

Rasulullah saw bersabda " janganlah sekali kali engkau duduk bersama orang orang mati, Rasulullah saw kemudian ditanya " wahai Rasulullah siapakah orang orang mati itu ? Rasulullah saw bersabda " yaitu setiap orang kaya yang sewenang wenang dengan kekayaannya "

📓 Tanbih al-Khawathir, jil.2, hal.32


الإمام عليٌّ عليه السلام : مُجا لَسَةُ أهلِ الْهَوَى مَنْساةٌ للإيمانِ ، وَمَحْضَرَةٌ للشَّيطانِ

Imam Ali as berkata " Duduk bersama orang orang yang mengikuti hawa nafsu mereka akan mengakibatkan lupa pada iman dan mengundang setan "

📓 Najh al-Balaghah, Khotbah ke-86.


الإمام الصّادقُ عليه السلام : لَا تَصْحَبوا أَهْلَ البِدَعِ وَ لَا تُجالِسوهُم فتَصير واعِند النَّاسِ كواحِدٍ مِنهُم

Imam shadiq as berkata " janganlah kalian bersahabat dengan Ahli Bid'ah dan jangan pula kalian duduk bersama mereka yang akan membuat kalian dalam pandangan manusia sebagai salah seorang di antara mereka "

📓 Al-Kafi jil.2, hal.375, hadis ke-3


عنه عليه السلام : إيّاكُم ومُجَالَسةَ المُلوكِ وأبناءِ الدُّنْيَا ، ففي ذَلِكَ ذَهابُ دِينِكُم وَيَعقِبُكُم نفاقا ، وذَلِكَ داءٌ دَوِيٌّ لا شِفاءَ لَهُ ، ويُورِثُ قَساوَةَ القَلبِ ، وَيسْلُبُكُم الخُشوعَ ، وعليكُم بالأشْكالِ مِنَ النَّاسِ والأوْساطِ مِنَ النّاسِ فعِندَهُم تَجِدونَ مَعَادِنَ الجواهِرِ

Imam shadiq as berkata " janganlah kalian duduk bersama para raja dan orang orang yang menyukai kesenangan duniawi karena itu akan menghapus agama kalian dan mengakibatkan kemunafikan bagi kalian. Dan itu adalah penyakit yang tidak ada obatnya , menyebabkan kekerasan hati , dan menghilangkan ketundukan kalian ( kepada Allah ) Hendaklah kalian bergaul dengan pelbagai macam orang dan orang orang pertengahan , sehingga di sisi mereka kalian akan beroleh tambang permata "

📓 Mustadrak al-Wasa'il , jil.8 hal.327, hadis ke-9595.

(Karimah-Ahlul-Bait/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Posting Komentar

ABNS Video You Tube

Terkait Berita: