Pesan Rahbar

Sekilas Doa Arafah Imam Husain as dan Doa Arafah Imam Husain as

Doa Arafah (Bahasa Arab: دعاء العرفة ) adalah diantara doa-doa Syiah yang menurut riwayat dibaca oleh Imam Husain as pada hari ke-9 Dzul...

Home » » Afirmasi Perintah Trump Terhadap Muslim Oleh Mahkamah Agung Amerika

Afirmasi Perintah Trump Terhadap Muslim Oleh Mahkamah Agung Amerika

Written By Unknown on Minggu, 01 Juli 2018 | Juli 01, 2018


Mahkamah Agung Amerika mengafirmasi perintah migrasi Donald Trump yang melarang masuknya warga beberapa negara muslim ke Amerika dan menyebutnya berhak untuk mengambil keputusan sedemikian rupa untuk menjaga keamanan negaranya.

Menurut laporan IQNA dilansir dari CNN, Mahkamah Agung Amerika setelah mengkaji keputusan Trump yang menjalankan larangan migrasi beberapa negara muslim ke tanah Amerika mengumumkan, keputusan ini sesuai dengan wewenang Presiden dan tanpa ada masalah.

John Roberts, hakim tinggi mahkamah ini mengumumkan keputusan ini diambil dengan 5 suara setuju dibanding 4 suara menolak.

Setelah pengumuman pendapat mahkamah, Donald Trump menyebut keputusan ini sebagai kemenangan besar bagi warga Amerika dan UUD negara ini serta menulis di Twitternya, pengadilan tinggi mengafirmasi perintah migrasi Trump.

Menurut perintah Trump, masuknya warga negara Iran, Suriah, Libya, Somalia, Yaman dan Korea Utara ke Amerika dilarang.

(CNN/IQNA/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Posting Komentar

ABNS Video You Tube

Terkait Berita: