Heshmatollah Falahatpisheh
Ketua Komisi Keamanan Nasional dan Kebijakan Luar Negeri Parlemen Iran mengatakan, Presiden Amerika Serikat membentuk segitiga anti-Iran yang terdiri dari Amerika, rezim Zionis Israel dan Arab Saudi.
Heshmatollah Falahatpisheh, Rabu (25/7) terkait alasan terbentuknya segitiga anti-Iran ini menuturkan, Presiden Amerika, Donald Trump dengan maksud untuk mencegah runtuhnya hegemoni negaranya, bekerja sama dengan Saudi yang berusaha lari dari demokrasi, dan Israel yang sedang memulihkan keamanan, untuk membentuk segitiga anti-Iran.
Trump dan Mohammed bin Salman
Falahatpisheh juga mereaksi ancaman Trump terhadap Iran dan mengatakan, pejabat Amerika ingin melancarkan perang urat saraf untuk merusak upaya diplomasi Iran.
Menurutnya, berbeda dengan Amerika, Iran tidak pernah mengambil sikap ekstrem di arena internasional. Presiden Amerika sebelumnya mengatakan, jangan pernah mengancam lagi Amerika, karena kalian akan menerima balasannya.
(Parstoday/Berbagai-Sumber-lain/ABNS)
Posting Komentar