Pasukan afiliasi Abd Rabbuh
Pasukan afiliasi mantan presiden Yaman, Abd Rabbuh Mansour Hadi mencegah berlanjutnya tugas pakar PBB dalam menyelidiki pelanggaran hak asasi manusia di Yaman.
IRNA (27/9/2018) mengutip kantor berita Saba Yaman melaporkan, pasukan afiliasi Abd Rabbuh Mansour Hadi mengumumkan penentangan mereka atas perpanjangan tugas pakar PBB di Yaman dan mengatakan, dalam laporan komisaris tinggi hak asasi manusia dan dalam praktik, para pakar PBB ini tidak mematuhi prinsip profesionalitas, netralitas dan kepatuhan pada hukum.
Penentangan pasukan afiliasi Arab Saudi di Yaman atas perpanjangan tugas pakar PBB muncul setelah Human Rights Watch, HRW meminta Dewan HAM PBB untuk memperpanjang tugas pakar PBB ini di Yaman.
HRW menyebut Saudi telah melakukan kejahatan perang di Yaman. Dalam laporannya tanggal 28 Agustus 2018 lalu, HRW mengumumkan, koalisi pimpinan Saudi dan Uni Emirat Arab telah melakukan kejahatan perang di Yaman.
Mereaksi hal ini, anggota komite pakar PBB untuk Yaman baru-baru ini menunjukkan kekhawatiran atas kejahatan kemanusiaan di negara ini dan mendesak penyelidikan luas terkait kejahatan perang di Yaman.
(SABA/IRNA/Parstoday/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Posting Komentar