Pesan Rahbar

Sekilas Doa Arafah Imam Husain as dan Doa Arafah Imam Husain as

Doa Arafah (Bahasa Arab: دعاء العرفة ) adalah diantara doa-doa Syiah yang menurut riwayat dibaca oleh Imam Husain as pada hari ke-9 Dzul...

Home » » Indonesia Akan Perbesar Ekspor Kopi dan Sawit ke Mesir

Indonesia Akan Perbesar Ekspor Kopi dan Sawit ke Mesir

Written By Unknown on Senin, 11 Desember 2017 | Desember 11, 2017

Pemerintah Indonesia menjamin kualitas minyak sawit Indonesia terbaik sejagat karena tidak memiliki risiko kesehatan.

Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional Kementerian Perdagangan Arlinda Imbang Jaya bertemu Duta Besar Indonesia untuk Mesir Helmy Fauzi di Ibu Kota Kairo, Desember 2017. (Foto: Istimewa)

Indonesia berupaya meningkatkan ekspor kopi dan kelapa sawit ke Mesir melalui pengiriman misi dagang ke negara Nil itu.

Misi dagang dipimpin Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional Kementerian Perdagangan Arlinda Imbang Jaya. Selama lawatan ke Mesir, 5-8 Desember, rombongan asal Indonesia ini juga menggelar Forum Bisnis Indonesia-Mesir berlangsung di Ibu Kota Kairo Kamis pekan lalu.

"Kopi merupakan produk unggulan Indonesia dengan 25 jenis kopi premium tersebar di Indonesia dan kelapa sawit Indonesia terbaik di dunia," kata Arlinda dalam keterangan tertulis diterima Albalad.co Jumat pekan lalu.

Dia menekankan sebagai produsen sawit terbesar di dunia, pemerintah Indonesia menjamin kualitas minyak sawit Indonesia terbaik sejagat karena tidak memiliki risiko kesehatan.

Duta Besar Indonesia untuk Mesir Helmy Fauzi bilang Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Kairo siap menyokong dan membantu para pengusaha Mesir serta Indonesia. "Misi dagang ini merupakan peluang emas bagi pengusaha Mesir untuk mengenal produk-produk unggulan Indonesia langsung dari para pelaku usaha Indonesia hadir," ujarnya.

Badan Pusat Statistik mencatat ekspor kopi Indonesia ke Mesir tahun lalu senilai US$ 41,25 juta. Komoditas ini juga menjadi incaran utama pembeli asal Mesir pada Pameran Dagang Indonesia 2017, dengan total transaksi US$ 30 juta.

Ekspor kelapa sawit Indonesia ke Mesir tahun lalu mencapai US$ 657,28 juta. Total ekspor kelapa sawit Indonesia ke seluruh dunia tahun lalu sebesar US$ 18,1 miliar.

(Al-Balad/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Posting Komentar

ABNS Video You Tube

Terkait Berita: