Salah satu kalimat dan pemahaman yang sangat agung dalam ziarah Aali Yasin namun kita lalai akan hal itu ialah tentang Imam Zaman afs yang merupakan rahmat, sebagaimana disebutkan “salam sejahtera untukmu wahai rahmat yang luas.”
Shabestan News Agency, berkaitan dengan ziarah Aali Yasin Hujjatul Islam Nashir Rafi’i menjelaskan bahwa ziarah Aali Yasin merupakan hadits Qudtsi dan kalam Ilahi, dimana dalam ziarah ini Allah swt menyampaikan salamnya kepada Imam Zaman afs dengan indah.
Dalam ziarah ini disebutkan “Salam sejahtera untukmu wahai pintu kasih sayang Allah dan penjaga agama-Nya, salam sejahtera padamu wahai duta Allah dan penolong kebenaran-Nya, salam sejahtera bagimu wahai hujah Allah dan dalil seseorang menuju kehendak-Nya, salam sejahtera padamu wahai yang membacakan kitab Allah dan penjelas maksud-maksudnya, salam sejahtera untukmu sepanjang malam dan siangmu.”
Hujjatul Islam Rafi’i menambahkan, salah satu kalimat dan pemahaman yang sangat agung dalam ziarah Aali Yasin namun kita lalai akan hal itu ialah tentang Imam Zaman afs yang merupakan rahmat, sebagaimana disebutkan “salam sejahtera untukmu wahai rahmat yang luas.”
Kita sebagai pengikut Syi’ah harus membaca doa ziarah ini karena ini merupakan bagian dari keyakinan Syi’ah, dimana mazhab-mazhab selain Syi’ah tidak memiliki doa ini dan hanya kita yang memilikinya.
Sebagaimana disebutkan “Wahai tuanku, aku bersaksi dihadapanmu, Ali pemimpin orang-orang yang beriman adalah hujah-Nya, Al Hasan adalah hujah-Nya, Al Husain adalah hujah-Nya, Ali bin Husain adalah hujah-Nya, Muhammad bin Ali adalah hujah-Nya, Ja’far bin Muhammad adalah hujah-Nya, Musa bin Ja’far adalah hujah-Nya, Alin bin Musa adalah hujah-Nya, Muhammad bin Ali adalah hujah-Nya, Ali bin Muhammad adalah hujah-Nya, Hasan bin Ali adalah hujah-Nya, dan aku bersaksi bahwa engkau adalah hujah Allah.”
(Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Posting Komentar